Pengertian Desa
Desa berasal dari istilah dalam bahasa Sansekerta yang berarti tanah tumpah darah. Menurut definisi universal, desa adalah kumpulan dari beberapa permukiman di area pedesaan atau rural area. Istilah desa di Indonesia merujuk kepada pembagian wilayah administratif yang berada di bawah kecamatan dan dipimpin oleh seorang Kepala Desa. Desa adalah suatu kumpulan dari beberapa pemukiman kecil yang biasa disebut Kampung (Jabar), Dusun (Yogya), atau Banjar (Bali) dan Jorong (Sumbar). Sebutan lain untuk Kepala Desa adalah Kepala Kampung, Petinggi (Kaltim), Klebun (Madura), Pambakal (Kalsel), Kuwu (Cirebon), Hukum Tuan (Sulut).
Sejarah Desa Kemlagi
Kemlagi adalah sebuah desa yang berada di pusat Kecamatan Kemlagi Kabupaten Mojokerto. Mayoritas mata pencaharian penduduknya berdagang dan berwiraswasta serta sebagai karyawan swasta. Uniknya Desa Kemlagi menjadi 1 (satu) dusun yakni Dusun Kemlagi Utara dan 4 (empat) RW
Menurut para tetua desa, nama Desa Kemlagi diambil pada saat babat desa (mengawali pembukaan lahan) para pekerja yang kehausan mengambil buah kemlaka yang rasanya manis, oleh para pekerja tersebut akhirnya desa ini disebut Kemlagi (kemlaka legi/kemlaka yang manis).
Namun demikian pihak Pemerintah Desa Kemlagi terus menggali sejarah Desa Kemlagi secara lebih mendalam dan informasi sementara bahwa keberadaan Desa Kemlagi ada hubungannya dengan prasasti Kamalgyan (Trosobo-Sidoarjo) dan prasasti Patakan yang ada di wilayah Kabupaten Lamongan pada jaman Airlangga. Hal ini menunjukan keberadaan Desa Kemlagi jauh lebih dulu (sekitar tahun 1025 M) dibanding dengan keberadaan kerajaan Majapahit yang baru ada sekitar tahun 1300 M.
Berikut nama-nama yang pernah menjabat sebagai Kepala Desa Kemlagi :
NO |
NAMA |
MASA JABATAN |
KETERANGAN |
1 |
PAK LAS |
Tahun 1940 s.d 1960 |
|
2 |
H. TOHIR |
Tahun 1960 s.d 1980 |
|
3 |
H. ABDUL WACHID |
Tahun 1980 s.d 2000 |
|
4 |
SYADARWAN |
Tahun 2000 s.d 2001 |
Penjabat (Pj) |
5 |
SUBCHAN |
Tahun 2001 s.d 2002 |
Penjabat (Pj) |
6 |
H. MASHUDAN, SH |
Tahun 2002 s.d 2007 |
|
7 |
CHOIRUL ANAM |
Tahun 2007 s.d 2012 |
|
8 |
M. AINUR ROFIQ |
Tahun 2012 s.d 2013 |
Penjabat (Pj) |
9 |
ABD. WAHAB, SE |
Tahun 2013 s.d 2019 |
|
10 |
ABD. WAHAB, SE |
Tahun 2019 s.d 2027 |
|
Husen Shofi
17 Februari 2024 10:44:45
Alhamdulillah terima kasih infonya . pemerintah Desa Kemlagi semakin Oke. Semoga bermanfaat untuk semua...