Berita Lokal dan Nasional
Berlebaran Dengan Nyaman Sambil Pantau Kondisi Lalu Lintas Dengan Manfaatkan Pantauan CCTV Dishub Kabupaten Mojokerto
https://kemlagi-mjkkab.desa.id/ - Kelancaran arus mudik dan balik lebaran menjadi salah satu fokus Pemkab Mojokerto.
Akses live streaming CCTV Dishub yang tersebar di sejumlah titik bisa dimanfaatkan pemudik untuk menghindari kemacetan.
Sejauh ini, total terdapat 37 kamera CCTV milik Dishub yang tersebar di 10 titik persimpangan. Kamera pengawas tersebut merupakan bagian dari jaringan area traffic control system (ATCS). Otomatis, titik sebarannya pun sama.
Mulai dari Simpang Empat Sooko, Simpang Ubalan Pacet, Taman Ganjaran Trawas, hingga Simpang Empat Pasar Kemlagi.
Sejumlah kamera CCTV tersebut pun bisa diakses secara live streaming dengan mengklik tautan https://dishubcctv.mojokertokab.go.id/
’’Untuk live streaming CCTV bisa diakses 24 jam penuh oleh masyarakat karena ini bagian juga bagian dari pelayanan kami,’’ ungkap Kepala Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman dan Perhubungan (DPRKP2) Kabupaten Mojokerto Rachmat Suharyono.
Dijelaskannya, salah satu fitur ini dimaksudkan agar masyarakat bisa memantau situasi lalu lintas di sejumlah titik jangkauan ATCS milik Dishub secara real time.
’’Jadi ketika ada penumpukan atau kemacetan di Simpang Empat Sooko, misalnya, masyarakat bisa menghindari dan mencari jalur alternatifnya,’’ sebutnya.
Hal tersebut, lanjut Rachmat, sekaligus menyokong fungsi pengawasan dan observasi petugas dengan efisien.
Sehingga, petugas bisa dengan cepat dan tepat menerapkan pengaturan maupun rekayasa lalu lintas jika terjadi hambatan di titik tertentu.
Rachmat menyebut, pihaknya terus berkoordinasi dengan Diskominfo Kabupaten Mojokerto untuk memaksimalkan jaringan CCTV berbasis koneksi internet ini.
Agar publik bisa dengan optimal memanfaatkan salah satu layanan dan fitur yang disedikan Pemkab Mojokerto tersebut tanpa kendala.
’’Kami terus berkoordinasi dengan Diskominfo Kabupaten Mojokerto untuk melakukan percepatan perbaikan jaringan internet. Supaya selama masa mudik dan balik lebaran ini layanan CCTV live streaming bisa dimanfaatkan dengan baik,’’ tandas Rachmat.
Sumber https://radarmojokerto.jawapos.com/
Dikabarkan oleh Tim Pengelola Informasi Desa Kemlagi
Husen Shofi
17 Februari 2024 10:44:45
Alhamdulillah terima kasih infonya . pemerintah Desa Kemlagi semakin Oke. Semoga bermanfaat untuk semua...