https://kemlagi-mjkkab.desa.id/ - Pertemuan ini merupakan pertemuan rutin yang diselenggarakan oleh Pendamping PKH bagi penerima manfaat PKH Desa Kemlagi (sebagian besar terdiri dari ibu-ibu) yang dilaksanakan di Balai Desa Kemlagi pada hari Kamis, 11 Juli 2024
Pertemuan semacam ini diadakan dengan harapan agar para penerima manfaat PKH memiliki tambahan wawasan guna meningkatkan kemampuannya dalam menghadapi kehidupan sehari-hari.
Fitri selaku Pendamping PKH yang bertugas di Desa Kemlagi kali ini memberikan materi Pertemuan Peningkatan Kemampuan Keluarga (P2K2) modul kesejahteraan sosial sesi 1 pelayanan bagi penyandang disabilitas berat.
"Dengan modul ini diharapkan cara pandang semua pihak dapat berubah ke arah yang lebih baik tentang konsep disabilitas bahwa disabilitas tidak sama dengan kecacatan. Disabilitas juga tidak selalu berhubungan dengan keterbatasan fisik namun bagaimana lingkungan dan fasilitas tersedia sesuai kebutuhan penyandang disabilitas agar potensi penyandang disabilitas bisa tersalurkan", tandas Fitri
Lebih lanjut pendamping PKH ini menandaskan bahwa meskipun penyandang disabilitas berat sangat mengandalkan pertolongan orang lain namun mereka tetap saja manusia yang mesti dihargai hak-haknya sehingga pelayanan berbasis keluarga dan masyarakat sangat diperlukan.
Pada kesempatan ini juga M. Ainur Rofiq selaku Sekretaris Desa Kemlagi menyampaikan beberapa informasi terkait dengan situasi saat ini dan juga program-program pemerintah yang sedang dan akan dilaksanakan diwaktu mendatang.
"Bapak dan ibu yang kami hormati, bahwa pada tanggal 27 November 2024 nanti kita punya hajat yakni Pilkada Tahun 2024. Untuk itu mohon nanti kita gunakan hak pilih kita dengan datang ke TPS guna memilih Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur serta memilih Bupati dan Wakil Bupati Mojokerto", Pungkas Sekdes Kemlagi.
Dikabarkan oleh Tim Pengelola Informasi Desa Kemlagi
Husen Shofi
17 Februari 2024 10:44:45
Alhamdulillah terima kasih infonya . pemerintah Desa Kemlagi semakin Oke. Semoga bermanfaat untuk semua...